How To

Look Makeup yang Cocok untuk Anak Sekolah

Source by Freepik

Mempercantik diri sangat identik dengan wanita, bahkan bagi anak sekolah yang tengah menginjak usia remaja. Selain karena ketertarikan dalam fase mempercantik tampilan melalui makeup, mungkin pada beberapa kesempatan anak sekolah juga harus menggunakan makeup. Pertanyaannya,  look makeup apa yang cocok untuk anak sekolah?

Terlepas dari itu, perlu diingat juga bahwa dalam mengaplikasikan produk makeup harus diselaraskan dengan usia, supaya tidak terlihat menor atau lebih dewasa. Dengan makeup yang sesuai mampu meningkatkan kepercayaan diri dan mengekspresikan diri dengan tepat. Maka dari itu, kali ini MinQu akan membagikan beberapa look makeup yang cocok untuk anak sekolah.

Look Makeup untuk Anak Sekolah

Supaya makeup cocok dengan usia anak sekolah berikut ini beberapa tips yang bisa kamu catat. 

Makeup yang ringan dan alami

Makeup yang identik dengan anak sekolah tentunya dengan look yang natural, untuk itu dalam mendukung tampilan ini kamu harus memilih warna lipstik yang terlihat lebih natural dan jangan mencolok. Lalu pertimbangkan juga dalam penggunaan blush on dengan warna pink atau peach. Selanjutnya, kamu juga bisa menggunakan bedak atau BB cream, namun harus tetap natural ya, jangan sampai terlihat menor. 

Korean makeup look

Source by Freepik

Selain natural makeup look, tampilan yang tepat untuk anak sekolah adalah korean makeup look. Tampilan makeup ini memiliki kesan feminim dengan dominasi warna peach atau pink, sehingga bisa membuat kamu terlihat lebih fresh dengan sentuhan glitter yang menciptakan tampilan semakin memukau. 

Itu dia dua tampilan makeup, yaitu natural makeup look dan korean makeup look yang tepat untuk makeup anak sekolah. Semoga artikel ini membantu, ya!

Lanjutkan baca

Klien nyaman selama proses makeup
Bersihkan Makeup Supaya Kulit Tetap Sehat