How To

Kamu Wajib Tahu! Ini Tampilan Makeup Identik Barbie

Makeup Barbie

Makeup by: @adi_rustana

Siapa sih yang tidak tahu dengan Barbie? Karakter yang tidak terlepas dari pesonanya sebagai perempuan cantik dan menarik. Bahkan pesona Barbie yang melekat membuat sebagian orang mengadopsi  tampilan makeup identik dari Barbie. 

Hal menarik baru saja terjadi, Barbie yang merupakan karakter ikonik muncul kembali menghibur para peminatnya dalam bentuk film live-action untuk pertama kalinya. Tayang pada tanggal 19 Juli 2023 di Indonesia, film Barbie The Movie ini mampu menarik banyak perhatian publik. Hal tersebut berpengaruh pada hal-hal yang berkaitan dengan karakter Barbie kembali mencuat, salah satunya tampilan makeup yang identik dengan Barbie.  

Makeup Identik Barbie

Tampilan yang merujuk pada makeup Barbie sebetulnya lebih memperhatikan dua hal utama, yaitu pada area mata dan bibir. Lebih jelasnya, akan MinQu rangkum bagaimana menciptakan makeup Barbie yang bisa kamu coba. 

Makeup Mata Barbie

Eyes Makeup Barbie

Makeup by: @adi_rustana

Hal pertama yang membuat tampilan identik dengan karakter Barbie ada pada area mata. Karakter makeup Barbie yang kuat pada area mata bisa kamu aplikasikan dengan menggunakan eyeshadow dengan pilihan warna yang tebal, terutama warna yang bernuansa pink. Tidak hanya itu, untuk membuat area mata menjadi lebih besar dan mencolok kamu bisa manfaatkan glitter pada kelopak mata. Selanjutnya, untuk membuat tampilan makeup kamu semakin mirip dengan karakter Barbie, kamu bisa apply eyeliner dan bulu mata dengan double.

Makeup Lip Barbie

Lip Makeup Barbie

Makeup by: @adi_rustana

Hal selanjutnya yang akan membantu kamu menciptakan tampilan makeup yang identik dengan Barbie adalah pada area lip (bibir). Caranya, kamu bisa fokus untuk lakukan gradasi pada area bibir dengan menggunakan teknik ombre. Selain itu, perhatikan juga warnanya supaya selaras dengan yang biasanya di-apply pada karakter Barbie, yaitu pink. 

Itu dia dua tips yang menjadi hal utama untuk membantu kamu menciptakan  tampilan makeup identik seperti Barbie. Yuk langsung diaplikasikan dan kreasikan tampilan Barbie makeup look kamu supaya menciptakan signature sendiri, meskipun mengadopsi tampilan ala Barbie. Semoga membantu!

 

Lanjutkan baca

Alat-alat Makeup
Scot mata: Eyelid Lock dan Eyelid Veil Haquhara